Kenyataan hidup adalah sebuah teka-teki yang penuh akan rahasia, apa pun bentuk yang tersuguh di muka bumi ini. Layaknya persoalan cinta dalam takaran rasa dan persepsi yang tak senada juga berbeda, pertanyaan demi pertanyaan seakan tumbuh terus menerus jika tidak memangkasnya dengan jawaban yang diyakini dan pasti. Dan tidak dapat disangkal bahwa suka maupun duka itu mutlak berputar dalam poros kehidupan yang tidak akan pernah bisa ditebak oleh siapa pun. Digariskannya takdir yang tak terduga pada setiap kisah romansa, bercampur dalam satu pemikiran tentang teka-teki yang sulit dijelaskan dengan berbagai sudut pandang dan garis pemikiran yang hampir nyata.
Berpadunya beberapa penggalan kisah-kisah unik dalam nuansa cinta yang menyajikan sebuah rasa di setiap jiwa-jiwa yang berlangsung. Teka-teki kehidupan tak ‘kan pernah menua, ia akan menjelma sebagai anak dari Semesta. Hingga tersulit dan serumit apa pun teka-teki dipecahkan, berakhir baik atau buruk sekalipun, percayalah ketentuan Tuhan Yang Maha Esa tidak dapat ditolak, meskipun berakhir getir dalam sebuah arus kehidupan tersebut.
Penulis
Pecandu Sastra
Penyunting, Penata Letak, & Pendesain Sampul
Pecandu Sastra & Tim Ellunar Publisher
Bandung; Ellunar, 2017
iv+272hlm., 13 x 19 cm
ISBN: 978-602-6567-72-7
Cetakan pertama, Agustus 2017
Harga
Rp74.000