Jarak telah memisahkan kita. Ada banyak perbedaan yang membuat kita saling menjauh. Namun, akankah kita disatukan? Jodoh itu seperti puzzle. Kita akan dipertemukan dengan orang yang tidak tepat, sebelum dieratkan dengan bagian yang memang milik kita.
Buku ini aku persembahkan untuk perempuan yang sedang terjebak oleh perasaannya. Tengah berjuang meraih cinta, meski menempuh masa yang sulit. Kisah percintaan Sinta memang berliku, Mas Rindo telah membuat hatinya semakin terluka.
Sinta termasuk perempuan tangguh. Dia tidak putus asa dan tetap mencoba dekat dengan Mas Rindo. Dalam perjuangan itu, ia melewati berbagai momen yang kerap membuat air matanya mengalir lagi. Namun, siapa sangka ternyata Mas Rindo memiliki rahasia terpendam. Akankah jarak bisa mendamaikan Sinta dan Mas Rindo atau malah membuat mereka semakin terpisah?
Penulis
Annisa Setya Hutami
Penyunting
Tim Ellunar Publisher
Penata Letak
Rosalita
Pendesain Sampul
Hanung Norenza Putra
Bandung; Ellunar, 2020
169 hlm., 14,8 x 21 cm
ISBN: 978-623-204-596-5
Cetakan pertama, September 2020
Rp53.000